Belajar Bahasa Inggris Percakapan di Tempat Les

source: unsplash.com

Bahasa Inggris menjadi sangat penting untuk setiap orang karena dengan mahir berbahasa inggris kita akan mudah melangkah ke masa depan yang lebih baik.  Bahasa Inggris pun menjadi nilai tersendiri untuk meningkatkan kualitas diri. Kita akan lebih mudah mengikuti perkembangan zaman melalui Bahasa Inggris. Selain itu, Bahasa Inggris menjadi modal utama untuk berkomunikasi dengan setiap orang di berbagai negara.

Dengan modal Bahasa Inggris kita akan mudah bergaul. Sama seperti ketika kita mencari pekerjaan dan memperluas lapangan bisnis. Oleh karena itu Bahasa Inggris haruslah kita kuasai. Banyak perusahaan nasional maupun internasional yang membutuhkan pegawai mahir dalam berbahasa Inggris. Tentu saja kita tidak ingin ketinggalan di era sekarang ini kan?

Sudah saatnya kita belajar Bahasa Inggris percakapan sekarang. Supaya lebih mudah belajar Bahasa Inggris percakapan. Biasanya bergabung di tempat kursus Bahasa Inggris akan lebih membantu dalam belajar. Beberapa tempat les memiliki program kelas belajar bahasa Inggris percakapan atau biasa disebut Conversation Class. Ada 4 cara untuk lebih menguasai Bahasa Inggris, simaklah ulasan berikut ini

source: unsplash.com

1. Reading

Reading dalam Bahasa Indonesia adalah membaca. Kita bisa menguasai Bahasa Inggris salah satunya yaitu dengan cara memperbanyak membaca buku atau artikel berbahasa Inggris. Kita bisa memulai membaca bacaan-bacaan ringan. Setelah itu mulailah membaca artikel Bahasa Inggris yang lebih berat seperti jurnal artikel berita internasional dan sebagainya.

2. Writing

Writing adalah kegiatan menulis. Setelah kita membaca alangkah baiknya jika kita mempraktikkan melalui kegiatan menulis. Ini merupakan cara yang paling efektif untuk belajar mengolah struktur kalimat. Kita pun bisa mulai menulis seperti menulis curhatan di buku harian atau biasa kita sebut daily journal ataupun weekly journal. Kebiasaan ini bisa kita terapkan setiap harinya. Secara otomatis cara ini akan membantu menambah perbendaharaan kata Bahasa Inggris kita.

3. Listening

Listening adalah kegiatan mendengarkan. Cara ini bisa kita lakukan dengan menonton film berbahasa Inggris, mencoba menonton tanpa subtitle merupakan langkah awal yang bagus untuk mengasah skill mendengarkan kita. Selain itu, kita juga bisa belajar mendengarkan melalui lagu-lagu yang kita suka dan beberapa percakapan di media sosial. Dan lagi, Jika diterapkan setiap hari cara ini ampuh untuk menambah kosa kata Bahasa Inggris kita.

4. Speaking

Speaking merupakan kegiatan berbicara. Tentu saja berbicara dengan menggunakan Bahasa Inggris. Biasanya orang tidak percaya diri untuk memulai berbicara dengan Bahasa Inggris. Setelah Anda melalui proses reading, writing and listening  langkah berikutnya adalah speaking. Kegiatan ini memang sulit bila tidak dibiasakan. Biasanya orang akan merasa takut berbicara menggunakan Bahasa Inggris karena Grammar nya tidak bagus, tetapi kita tidak perlu khawatir karena pada awalnya kita harus membiasakan diri terlebih dahulu dan memupuk rasa percaya diri.

source: unsplash.com

Seperti kita ketahui, saat ini sangat penting untuk menumbuhkan motivasi belajar khususnya Bahasa Inggris. Banyak orang yang merasa malu untuk belajar karena faktor usia ataupun karena tidak percaya diri. Mereka berpikir bahwa belajar Bahasa Inggris di kelas belajar bahasa Inggris percakapan merupakan hal yang sulit dan tentunya biayanya mahal. Di Benak mereka mungkin pembelajarannya akan sangat membosankan sehingga mereka kurang tertarik untuk mulai belajar Bahasa Inggris. Jika kita memang benar-benar ingin belajar tentunya kita juga harus paham bahwa ada banyak tempat kursus yang memiliki metode fun learning dengan menggunakan studi kasus ataupun dikombinasikan dengan kegiatan-kegiatan diluar kelas menarik lainnya.

Dengan kemajuan teknologi saat ini, metode pembelajaran juga semakin menarik. Beberapa tempat kursus menyediakan ipad application, interactive whiteboard dengan layar sentuh ditambah juga dengan Wifi yang dapat menunjang proses pembelajaran di kelas bahasa Inggris percakapan. Bahkan sebagian tempat kursus juga menyediakan kelas tambahan untuk kita yang merasa masih kurang pemahamannya di bagian tertentu. Bisa juga kelas tambahan tersebut kita gunakan untuk mengerjakan PR sekolah ataupun Project kantor yang diberikan oleh kita. Pengajar akan membantu kita dalam menyelesaikannya. Adapun beberapa cara ampuh lain untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris kita, yuk kita simak beberapa caranya dibawah ini.

Cara Ampuh Lain Belajar Bahasa Inggris

1. Perbanyak Vocabulary

Memperbanyak kosa kata ini bisa dilakukan dengan mengamati benda sekitar. Mengamati benda-benda tersebut dan catat menggunakan Bahasa Inggris. Lakukan cara ini setiap hari, tentunya akan menambah perbendaharaan kata kita secara otomatis. Kita bisa mulai juga dengan benda-benda yang sehari-hari kita temui.

2. Tidak terpaku pada grammar

Biasanya saat belajar writing dan speaking orang-orang akan terpaku pada grammar. Namun, karena kita masih belajar jangan berpacu pada grammar. Cobalah berani untuk mencoba tanpa menggunakan grammar. Menciptakan komunikasi dua arah adalah awal yang bagus untuk memulai menumbuhkan kepercayaan diri kita.

3. Berkumpul dengan teman yang menguasai Bahasa Inggris

Cobalah untuk berkumpul dengan teman yang menguasai Bahasa Inggris. Berkumpul dengan mereka akan membantu mengoreksi kesalahan dalam pelafalan yang diucapkan. Selain itu cara ini merupakan praktik langsung dalam belajar Bahasa Inggris. Mempunyai komunitas Bahasa Inggris merupakan kelebihan untuk kita dalam melatih kemampuan berbicara Bahasa Inggris kita. Jika kita tidak memilikinya kita dapat mengikuti kelas belajar bahasa Inggris percakapan di berbagai tempat kursus yang menyediakan program tersebut.

4. Belajar Bahasa Inggris dengan cermin

Cara unik ini bisa saja kita lakukan 2 sampai 3 menit. Proses ini dilakukan untuk melihat bentuk ucapan, gesture dan mimik wajah. Lakukan ini setiap hari untuk menambah kosa kata kita. Selain itu, cara ini awal untuk mencoba melihat cara pelafalan dengan baik. Tetapi terkadang kita malas berlatih didepan cermin karena merasa tidak berguna, ada baiknya kita bisa melatihnya dengan melakukan rekaman video melalui handphone kita. Hal ini kan membantu kita mengetahui bagian atau intonasi dan pelafalan mana yang masih belum benar.

5. Belajar di tempat kursus Bahasa Inggris

Cara ampuh lain adalah belajar di tempat kursus. Pilihlah tempat kursus yang sudah banyak dikunjungi. Tempat kursus yang familiar dan berkualitas pasti membuat belajar kita lebih nyaman. Salah satunya adalah SUN English yang memiliki kelas belajar bahasa Inggris percakapan dengan guru berpengalaman, materi yang berkualitas, kelas dengan jumlah kecil dan waktu yang fleksibel.

source: unsplash.com

Jangan ragu untuk Belajar Bahasa Inggris, Di SUN English kita bisa mulai belajar The Complete English For Beginners: Speaking, Listening, Writing. Ayo mulai jangan ragu, agar kita bisa lebih percaya diri! Para pengajar akan menjelaskan teori mendasar belajar Bahasa Inggris lengkap untuk pemula. Penyampaian yang jelas dan menarik serta pengetahuan yang didapat dari pengalamannya, akan menjadi sangat berguna bagi anda untuk belajar Bahasa Inggris dan bisa membantu anda lebih percaya diri untuk mengaplikasikannya dalam kegiatan dan kebutuhan pekerjaan anda.

Kursus ini dapat diikuti oleh Pelajar, Mahasiswa, Pengusaha dan Karyawan yang membutuhkan pemahaman belajar Bahasa Inggris lengkap untuk pemula. Hal ini dikarenakan tempat kursus ini sangat komunikatif dan materi yang disampaikan juga dilengkapi dengan contoh maupun tips yang dapat langsung diaplikasikan.

Tunggu apalagi? Ayo mulai belajar di kelas belajar bahasa Inggris percakapan dan tingkatkan ilmu setiap hari.

Selamat Belajar!

Untuk informasi lengkap seputar kursus Bahasa Inggris, pilihan program belajar, hingga berbagai International Test Preparation eksklusif, kamu bisa temukan informasinya disini. SUN English merupakan ahli dalam bidang persiapan tes internasional yang mengembangkan berbagai program dalam membantu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris-mu. Kami merupakan bagian dari SUN Education Group yang bekerjasama dengan institusi top dunia luar negeri dalam menyajikan dukungan studi terbaik ke luar negeri. Persiapan Bahasa Inggris bisa kamu konsultasikan lebih lanjut dengan menghubungi SUN English melalui WhatsApp!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *